Langsung ke konten utama

Jenis-jenis sertifikat dan Manfaat sertifikat

Assalamualaikum wr.wb

Hari ini saya akan menjelaskan apa saja jenis-jenis sertifikat dan manfaat sertifikat bagi dunia kerja, lebih jelasnya simak dibawah ini!

A. Jenis jenis Sertifikat

1. MTCNA (mikrotik certified network associate)

Sumber :
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjSshAgP3ETh6cttNWE1pxD4GLo71yKy3k-wXuyRUL7eUBCMW5oN2WL20Lmu7tK0mSTrC4GT42_QzrviaPQ3nHlRlylgRPzJTfjaWTfnzapN4feNrLVhFIwcvBex25Yeb9Ho8GqQsIAPbFY/s1600/th.jpeg

Menurut winstarlink.com :
MTCNA atau Mikrotik Certified Network Associate adalah sertifikasi networking pada level dasar (associate) yang diperuntukkan bagi siapapun yang ingin mendalami teknologinya Mikrotik. Tidak hanya mempelajari teknologi dari mikrotik, tapi juga perangkat dari mikrotik yaitu Router Board.

Menurut trainingkomputer.co.id :
MikroTik Certified Network Associate adalah sertifikasi kompetensi di tingkat dasar (associate) untuk keahlian jaringan komputer berbasis produk MikroTik. Tidak hanya memiliki pengetahuan teknologi jaringan berbasis produk MikroTik tapi juga memiliki kompetensi dalam hal setting dan konfigurasi jaringan Mikrotik. Sertifikasi MTCNA adalah sertifikasi jaringan komputer populer kedua setelah CCNA di Indonesia.

dari pendapat diatas dapat disimpulkan bahwa sertifikat MTCNA adalah salah satu sertifikat yang di peruntukkan bagi siapapun yang ingin mendalami teknologi mikrotik.

2. JNCIA ( Juniper Network Certified Associate Junos)

Sumber :
https://barliesucks.files.wordpress.com/2012/06/jncis-copy.jpg

Menurut idn.id JNCIA Plus merupakan salah satu track yang di tawarkan oleh Juniper. Pada track ini, peserta akan belajar tentang pengenalan perangkat juniper dan JUNOS, Instalasi ataupun troubleshooting terhadap jaringan medium size enterprise network.

Menurut htp.co.id JNCIA adalah sertifikasi tingkat level pertama dari juniper. Seseorang yang memegang sertifikat ini akan mampu mendemonstrasikan kemampuanya terkait dengan network Junos OS, networking fundamental, dan dasar routing dan switching.

Dari beberapa sumber diatas dapat disimpulkan bahwa JNCIA adalah level tingkatan pertama yang mana di level ini mempelajari tentang networking fundamental, dasar routing dan switching, instalasi maupun troubleshooting.

3. Cisco Certified Network Professional (CCNP)

Sumber :
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhVVXIbV0-WJbhzJBchm4MB_RnGBr9u_NMZR7n9Qn2GkFzt8t58alt3vtwUZWvDZu1BW9FSsVJohfYQs8hAsVRkc5vA2GNsfx3MfRUAeZpMcMqqKtyhx46dt2TVQozeKCrQua5HUWfmeUbJ/s1600/ccnp1-565e98269cd01.jpg

Menurut robicomp.com CCNP (Cisco Certified Networking Professional) adalah sertifikasi bagi para profesional yang memiliki keahlian dalam teknik jaringan komputer tingkat lanjut yang sebelumnya telah memiliki sertifikat CCNA. Sertifikasi ini diberikan oleh CISCO.

Menurut qerja.com Cisco Certified Network Professional (CCNP) adalah sertifikat level menengah yang membuktikan bahwa Anda mahir di bidang jaringan, dengan fokus khusus terhadap instalasi dan dukungan jaringan LAN/WAN.

Menurut trainingkomputer.co.id Cisco Certified Network Professional (CCNP) adalah sertifikasi kompetensi keahlian jaringan komputer yang menunjukkan bahwa pemiliknya memiliki keahlian jaringan komputer di tingkatan profesional atau level kompetensinya di atas kompentensi dari sertifikasi CCNA.

dari pendapat diatas dapat disimpulkan bahwa sertifikat CCNP adalah sertifikat level menengah yang membuktikan bahwa Anda mahir di bidang jaringan, dengan fokus khusus terhadap instalasi dan dukungan jaringan LAN/WAN.

B. Manfaat Sertifikat bagi dunia kerja

Menurut blog.danacita.co.id terdapat beberapa manfaat sertifikat :
1. Sebagai bukti kompetensi.
2. Mengangkat karir.
3. Membuka peluang yang lebih luas.
4. Mampu menyelesaikan pekerjaan dengan baik.

Menurut vokasi.co.id terdapat beberapa manfaat sertifikat, antara lain :
1. Dapat meningkatkan kepercayaan diri.
2. Mengetahui ukuran kemampuan yang dimiliki.
3. Meningkatkan akses untuk mengembangkan diri.
4. Menambah produktivitas kerja.

Menurut dkhaprasetyo.wordpress.com ada 5 manfaat sertifikat, antara lain :
1. Mendapatkan pengakuan secara resmi dari orang lain atau organisasi atau juga dimata pemberi kerja mengenai keahlian orang tersebut di bidang IT dan juga bisa diakui dalam skala nasional maupun internasional.
2. Dapat meningkatkan daya saing dalam bidang IT.
3. Meningkatkan peluang karir profesional dan meningatkan kredibilitas seorang profesional IT dimata pemberi kerja.

DAFTAR PUSTAKA
=================
___.____ jenis jenis sertifikat
https://winstarlink.com/pengertian-mtcna/
Di akses 26 Maret 2020 pukul 18.00 PM

___.___ jenis jenis sertifikat
http://trainingkomputer.co.id/sertifikasi-internasional/
Di akses 26 Maret 2020 pukul 18.15 PM

____. ____. Training Juniper JNCIA
https://idn.id/training/juniper-jncia/
Diakses 26 Maret 2020 pukul 18.20 PM

____. 2018. JNCIA JUNOS
https://www.htp.co.id/kursus/juniper/jnciajunos
Diakses 26 Maret 2020 pukul 18.25 PM

___.____ jenis jenis sertifikat
https://www.robicomp.com/fungsi-sertifikasi-di-bidang-dalam-dunia-kerja.html
Di akses 26 Maret 2020 pukul 18.30 PM

__.___  Jenis-jenis sertifikat
www.qerja.com/journal/view/352-5-sertifikat-penting-untuk-sukses-di-bidang-it/
Di akses 26 Maret 2020 pukul 18.45 PM

____. 2018. Manfaat dari Sertifikat.
https://blog.danacita.co.id/pengembangan-diri/berikut-ini-manfaat-sertifikasi-profesi-yang-sangat-besar/
Di akses pada 26 Maret 2020 pukul 18.55 PM

____. 2019. Manfaat sertifikat.
Di akses pada 26 Maret 2020 pukul 19.00 PM

PRASETYO, DHIKA. 2016. Manfaat Sertifikat bagi dunia kerja.
Di akses pada 26 Maret 2020 pukul 19.15 PM

========================
Wassalamualaikum wr.wb

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lisensi Mikrotik CHR

Assalamualaikum wr.wb Hari ini saya akan membahas tentang Lisensi mikrotik CHR. Lebih jelasnya simak dibawah ini ! Lisensi Mikrotik CHR Menurut ariyolo.id lisensi mikrotik CHR sebagai berikut : Lisensi          Batas Kecepatan               Harga Free                      1Mbit                           Gratis P1                          1Gbit                           45 USD P10                      10Gbit                           95 USD P-Unlimited      Unlimited              ...

Penjelasan tentang Fiber Optic : Pengertian, Ciri - Ciri, Jenis, Kelebihan Dan Kekurangan

Assalamualaikum wr.wb Hallo sahabat blogger berjumpa lagi di blog saya, Hari ini saya akan menjelaskan tentang fiber optic, lebih jelasnya simak dibawah ini ! • Pengertian Fiber Optic Menurut maxmanroe.com Fiber Optik adalah suatu jenis kabel yang terbuat dari kaca atau plastik yang sangat halus, dan digunakan sebagai media transmisi karena dapat mentransmisikan sinyal cahaya dari suatu lokasi ke lokasi lainnya dengan kecepatan tinggi. Menurut teorikomputer.com Kabel Fiber Optic atau Kabel FO merupakan kabel jaringan yang jarang digunakan pada instalasi jaringan tingkat menengah ke atas. Pada umumnya, kabel jenis ini digunakan pada instalasi jaringan yang besar dan pada perusahaan multinasional serta digunakan untuk antar lantai atau antar gedung. Menurut jagad.id fiber optic adalah jenis kabel yang terbuat dari kaca atau plastik yang sangat lunak dan digunakan sebagai alat transmisi karena dapat mengirimkan sinyal cahaya dari satu tempat ke tempat lain dengan kece...

Pengajuan Proposal Simajar angkatan 21

Assalamualaikum wr.wb Hallo sahabat blogger Kembali lagi bersama saya kali ini saya akan membagikan pengalaman saya dan teman saya waktu pulang untuk melaksanakan tugas dari pimpinan magang saya di CV. ATSWA INDONESIA yaitu Bapak Arief Wahyudin untuk mengajukan proposal workshop simajar berbayar di setiap sekolah. Saya dan teman-teman terbagi menjadi dua gelombang. Saya ikut yang gelombang kedua. Di gelombang kedua ini terdiri dari 5 orang laki - laki semua yaitu : 1. Andika Zulkarnain 2. Aditya Putranto 3. Handy Yuan Ardiyanto 4. M. Amar salafuddin 5. M. Andiaz Pradana Dan untuk sekolah yang saya ajukan yaitu : - Karang taruna Rajawali. - MTsN 1 Mojokerto - SMPN 2 Mojosari - SMPN 1 Pungging - SMAN 1 Ngoro - SMP Darul Hikmah - SMP Muhammadiyah 2 Mojosari - SMA Muhammadiyah 2 Mojosari - SMPN 1 Ngoro - SMAN 1 Pacet - SMKN 1 Dlanggu - SMPN 1 Mojosari 1. pertama yang saya ajukan adalah karang taruna Rajawali yang beralamatkan di desa sar...